Rabu, 19 November 2008

Evolusi Windows

Saat Windows Vista dirilis banyak kalangan meramalkan bahwa sistem operasi ini akan menjadi sebuah terobosan baru dalam jagat dunia komputer seperti saat Windows XP muncul dulu. Nyatanya? Vista menjadi sebuah proyek gagal dan mengecewakan. Banyak konsumen mengeluhkan kinerja vista yang lambat dan sering ‘hang’. Sementara masalah paling besar Vista sendiri adalah tidak mampunya Vista bekerja dengan driver-driver hardware kebanyakan karena Microsoft sendiri dalam konferensi WinHEC mengakui ‘banyak mengubah model driver dan hal-hal lain pada sistem yang lebih rendah’ (udaramaya.com).

Tapi, kini proyek terbaru Micosoft bertajuk Windows 7 akan menjadi harapan tersendiri bagi para pemakai Windows di seluruh dunia. Direncanakan rilis pada 2010, Windows 7 sepertinya bakalan diluncurkan pada pertengahan 2009 ini. Beberapa keunggulan dari Windows terbaru ini mulai sedikit demi sedikit dibocorkan para petinggi Microsoft. Seperti kemampuan bekerja sama dengan driver driver para vendor yang jauh lebih baik dari vista. Lebih jauh lagi, Windows 7 dijanjikan akan lebih hemat daya, stabil, cepat dan mampu booting lebih cepat daripada Vista.
Nah, dari pandangan saya sendiri Windows 7 ini akan menjadi ‘klimaks’ kebangkitan kapitalisme terbesar didunia komputer, Microsoft. Gagal dengan Vista tak ayal lagi merugikan perusahaan ini hingga milyaran dolar AS. Meskipun berusaha menutupi kerugian tersebut dengan menghadirkan update-update terbaru dalam pengoptimasian Vista tetap saja anggapan konsumen yang sudah pesimis tidak bisa mengibarkan kembali nama Vista yang sudah didengungkan para petinggi Microsoft sejak lima tahun lalu.
Pertanyaannya, apakah Windows 7 ini akan menjadi sebuah evolusi terbaru dari operating system modern yang lebih baik atau setidaknya menyamai prestasi XP saat menggantikan Windows seri 98 dan Me dulu? Atau malah segala keunggulan yang dimiliki Windows 7 ini hanya menjadi sekedar janji-janji palsu para petinggi Microsoft seperti pada saat akan mengumumkan kehadiran Vista? Biarlah waktu yang menjawab.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Comment Here!