Kamis, 13 November 2008

Road to FM 2009

Akhirnya game yang paling ditunggu-tunggu penggila sepakbola sejati sudah akan beredar pada pertengahan bulan November ini. Saya termasuk diantaranya, satu diantara jutaan orang penikmat game simulasi sepakbola terpopuler didunia, Football Manager. Berbagai perasaan kini berkecamuk dihati. Mulai dari kegembiraan khas pecandu game sampai kekhawatiran seorang mahasiswa yang takut nilainya bakalan anjlok. Tapi apapun yang terjadi sepertinya saya bakalan memainkan game ini.
Ya, memang disatu sisi semester ini saya memiliki dua tugas rancangan yang berarti waktu belajar menjadi lebih padat dari biasanya dan waktu bersantai pun menurun. Tapi hati ini tak kuat untuk melawan cobaan memainkan game ini, karena sejak demonya dikeluarkan pada awal bulan ini, game ini terlihat telah mengalami banyak perubahan dari banyak sisi. Mulai dari simulasi pertandingan yang kini sudah menjadi mengadopsi style 3D sampai pada transfer pemain yang oleh perusahaan pengembangnya telah diperbaiki untuk lebih nyata. Untuk lebih jelasnya klik disini.
Dulu saya gamer sejati untuk berbagai macam game PC. Tapi saya rubah kebiasaan itu saat memasuki awal kuliah. Saya sadari hal ini bakalan mempengaruhi kegiatan kuliah secara negatif. Kini saya tidak menikmati game lain selain Football Manager dan PES/WE nya PS3. Hanya dua game ini yang susah saya singkirkan. Gimana ni... ada saran?
By the way, sambil menunggu saran ampuh kalian saya akan mainkan game ini dulu. Hehehe. Ciao!

1 komentar:

Comment Here!